Esensi Perjuangan Politik Sejati. Prabowo: Kekuasaan Bukan Tujuan, Melainkan Alat untuk Berbuat Baik

Prabowo Subianto, Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra memberikan arahan kepada seluruh kader dalam sebuah Taklimat di Padepokan Garuda Yaksa, Sabtu (8/11). (dok.ist)

Matagorontalo.com. (Jakarta) – Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Prabowo Subianto menyampaikan arahan penting kepada seluruh kader partai dalam sebuah taklimat yang menekankan esensi perjuangan politik sejati. Sabtu (8/11/2025)

Dalam pesannya, Prabowo menegaskan bahwa setiap kebijakan Partai Gerindra harus berpihak sepenuhnya kepada kepentingan rakyat, bukan kepada pribadi maupun kelompok tertentu.

“Seorang pemimpin sejati harus memahami keadaan bangsanya. Tidak cukup hanya dengan rasa suka atau tidak suka, tetapi harus mengetahui arah perjuangan bangsa,” ujar Prabowo.

Ia menekankan bahwa kekuasaan bukanlah tujuan akhir, melainkan alat untuk menebar kebaikan, menghapus kemiskinan, serta menegakkan kedaulatan bangsa.

“Kekuasaan harus digunakan untuk menebar kebaikan, menghapus kemiskinan, dan menegakkan kedaulatan. Sebab, kekuasaan bukan tujuan, melainkan alat untuk berbuat baik bagi bangsa dan rakyat,” tegasnya.

Prabowo juga mengingatkan seluruh kader Gerindra untuk terus menjaga idealisme perjuangan, serta memegang teguh kepercayaan rakyat sebagai amanah yang harus dijaga dengan penuh tanggung jawab.

“Kita ingin Indonesia yang adil, makmur, dan sejahtera,” tutupnya.

Pernyataan tersebut menjadi pengingat bagi seluruh jajaran Partai Gerindra agar terus berkomitmen memperjuangkan kepentingan rakyat, menjaga kedaulatan negara, dan memastikan bahwa kekuasaan digunakan untuk kemaslahatan bersama.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *